Thariq.sch.id- Prestasi membanggakan di tingkat nasional kembali diukir oleh peserta didik Sekolah Islam Terpadu (SIT) Thariq Bin Ziyad. Kali ini, Tim Pianica dari SDIT Thariq Bin Ziyad (TBZ) Pondok Hijau Permai (PHP) sukses mengharumkan nama sekolah dengan menyabet 2 medali emas dan 2 medali perak pada ajang Lomba Pianica Nasional tahun 2025.
Kompetisi bergengsi ini diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) yang bekerja sama dengan salah satu produsen alat musik terkemuka di dunia, PT Yamaha Music Indonesia.
Peningkatan Prestasi yang Signifikan
Pencapaian SDIT TBZ PHP tahun ini terbilang luar biasa. Terjadi peningkatan yang sangat siginifikan dibandingkan dengan prestasi tahun sebelumnya, di mana hanya berhasil meraih Juara Harapan 1 dan Juara Harapan 4. Yang lebih membanggakan, pada tahun ini semua personel yang diturunkan untuk bertanding berhasil memperoleh medali, dengan total raihan 2 emas dan 2 perak.
Keberhasilan ini menempatkan SDIT TBZ PHP sejajar dengan sekolah-sekolah lain yang selama ini dikenal sebagai juara bertahan dalam ajang lomba pianika nasional.
Kompetisi Ketat Ribuan Peserta
Lomba Pianica Nasional 2025 merupakan penyelenggaraan yang ketiga kalinya sejak pertama kali diadakan pada tahun 2023. Ajang ini menarik minat ribuan peserta yang berasal dari ratusan sekolah di hampir seluruh daerah di Indonesia.
Panitia mencatat bahwa peserta datang dari berbagai penjuru nusantara. Diantaranya yaitu Aceh, Kalimantan Utara, Kepulauan Sangihe, Papua, Sumba, Maluku, dan berbagai daerah lainnya. Di tengah persaingan yang begitu ketat, tim SDIT TBZ PHP mampu menunjukkan kualitas terbaiknya. Pada penyelenggaraan lomba pianika nasional tahun ini, panitia juga menambah kategori lomba yaitu Solo Tingkat SMP dan Ansambel Tingkat SMP




Daftar Peraih Medali SDIT TBZ PHP
Berikut adalah rincian prestasi yang sukses diraih oleh peserta didik SDIT TBZ PHP pada Lomba Pianica Nasional 2025:
Medali Emas:
- Tim Ansambel Pianica A (Kategori SD kelas 1-3)
- Tim Ansambel Pianica B (Kategori Kelas 4-6)
Medali Perak:
Muhammad Raqila Azka Putra (Kelas 3)
Hasna Nabila (Kelas 6)
Baca juga : Tim Ansambel SDIT TBZ PHP Raih Dua Gelar Juara Pada Lomba Pianica Nasional 2024
Pencapaian luar biasa dengan raihan 2 medali emas dan 2 medali perak ini membuktikan kualitas dan komitmen SDIT TBZ PHP dalam mengembangkan potensi non-akademik siswa. Ini adalah buah dari sinergi yang kuat antara siswa, guru pembimbing, dan seluruh komunitas sekolah.
Selamat kepada Tim Ansambel Pianica A dan B, serta Ananda Hasna Nabila dan Muhammad Raqila Azka Putra atas perjuangan dan pencapaian mereka yang membanggakan. Semoga prestasi ini menjadi pemacu semangat untuk terus berkarya dan mempertahankan tradisi juara di tahun-tahun mendatang. (PR Digital LPIT TBZ)




